Deskripsi
ISTILAH IDEOLOGI memiliki ragam pengertian yang kompleks. Orang dapat menggunakan istilah itu untuk merujuk pengertian yang berbeda-beda. Kompleksitas pengertian ideologi tidak lepas dari pengaruh dinamika perkembangan konsep ideologi selama ribuan tahun.
Buku ini menunjukkan akar-akar dari konsep ideologi baik dalam konotasi positif maupun negatif. Buku ini bisa dikatakan buku pertama yang ditulis dalam bahasa Indonesia yang memaparkan sejarah pembentukan konsep ideologi.
Ada beberapa pendapat tentang bagaimana sebuah ideologi menyebar dan bekerja dalam memengaruhi tingkah-laku manusia. Pendapat-pendapat itu saling melengkapi. Di sini dikemukakan strategi-strategi yang diajukan oleh Terry Eagleton (1991) dan John B. Thompson (1990). Menurut Terry Eagleton (1991), strategi penyebaran ideologi terdiri dari rasionalisasi, universalisasi dan naturalisasi. Rasionalisasi adalah usaha untuk memberikan argumentasi-argumentasi yang seakan-akan rasional dan diusahakan tersusun selogis mungkin bagi gagasan-gagasan yang terkandung dalam ideologi. Universalisasi adalah usaha menampilkan gagasan-gagasan yang diklaim berlaku universal dan diperlukan di mana-mana. Naturalisasi merupakan usaha untuk menampilkan sebuah ideologi atau kepercayaan sebagai sesuatu yang tampak alamiah.
Ulasan
Belum ada ulasan.